ANALISIS KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS PADA MODEL INQUIRY BASED LEARNING DALAM PEMBELAJARAN BIOLOGI

  • Mia Nurkanti Universitas Pasundan
  • Cita Tresnawati Universitas Pasundan
  • Siti Aisyah Universitas Pasundan
Keywords: Analisis, Kemampuan Berpikir Kritis, Model Inquiry Based Learning, Pembelajaran Biologi, Studi Kepustakaan

Abstract

Berdasarkan temuan pada penelitian terdahulu bahwa kemampuan berpikir kritis peserta didik dalam pembelajaran biologi masih dalam kategori rendah. Rendahnya kemampuan berpikir kritis disebabkan oleh berbagai faktor, salah satunya tidak dilibatkannya peserta didik dalam proses pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kemampuan berpikir kritis pada model inquiry based learning dalam pembelajaran biologi. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kepustakaan (library research) dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data melalui studi dokumentasi dengan mengumpulkan artikel nasional dan artikel internasional terakreditasi. Data dianalisis dengan teknik deduktif. Tahap pengumpulan data terdiri dari tahapan editing, dan organizing. Hasil analisis penelitian kemampuan berpikir kritis peserta didik dalam pembelajaran biologi menunjukkan hasil yang variatif dengan kategori rendah, sedang, dan tinggi. Salah solusi mengembangkan kemampuan berpikir kritis dengan model inquiry based learning. Model inquiry based learning memberikan dampak positif bagi peningkatan kemampuan berpikir kritis peserta didik dengan pembelajaran berbasis penemuan atau observasi. Umumnya pendidik memilih model inquiry based learning dengan tipe Guided Inquiry (Inkuiri terbimbing). Pada inkuiri terbimbing, guru masih memberikan bimbingan dan arahan kepada peserta didik, untuk penyelesaian masalah dilakukan oleh peserta didik. Dengan dengan begitu, peserta didik mampu untuk membangun pemahaman konsepnya mengenai topik pembelajaran yang sedang dipelajari.

References

Agnafia, D. N. (2019). Analisis Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Dalam Pembelajaran Biologi. Florea, 6(1), 5–10.

Aldi, Ismail, & Rachmawaty. (2019). Pengaruh Penerapan Model Inkuiri Terbimbing Terhadap Motivasi dan Hasil Belajar Peserta Didik pada Mata Pelajaran Biologi Kelas X SMA. Prosiding Seminar Nasional Biologi VI, 94–103.

Amijaya, L. S., Ramdani, A., & Merta, I. W. (2018). Effect of Guided Inquiry Learning Model Towards Student Learning Outcomes and Critical Thinking Ability. J. Pijar MIPA, 13(2), 94–99. https://doi.org/10.29303/jpm.v13.i2.468

Carolina, H. S., Dewi, A. F., Sari, T. M., Alpiah, & Hakim, A. (2020). Implementasi Model Pembelajar-an Inkuiri Terpimpin Terhadap Kemampuan Berpikir Kritis. Al-Jahiz: Journal of Biology Education Research, 1(1), 1–14.

Dafrita, I. E. (2017). Pengaruh Discovery Learning Terhadap Kemampuan Berpikir Kritis dan Analitis dalam Menemukan Konsep Keanekaragaman Tum-buhan. Jurnal Pendidikan Informatika Dan Sains, 6(1), 32–46.

Diharjo, R. F., Budijanto, & Utomo, D. H. (2017). Pentingnya Kemampuan Berfikir Kritis Siswa dalam Paradigma Pembelajaran Konstruktivistik. Prosiding TEP & PDs, 4(39), 445–449. http:// pasca.um.ac.id/conferences/index.php/sntepnpdas/article/view/899/571

Facione, P. (2015). Critical Thinking: Whats It Is and Why It Counts. Insight Assessment.

Falahudin, I., Wigati, I., & Pujiastuti, A. (2016). Pengaruh Model Pembelajaran Inkuiri Terbimbing Terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Pada Pembelajaran Materi Pengelolaan Lingkungan Di SMP Negeri 2 Tanjung Lago, Kabupaten Banyuasin. Jurnal Bioilmi, 2(2), 92–101. https://doi .org/10.19109/bioilmi.v2i2.1133

Herman, Nurfathurrahmah, Rubianti, I., & Bakhtiar. (2019). Model Pembelajaran Inkuiri Terbimbing Terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Peserta Didik Mts Darul Hikmah Kota Bima. Jurnal Biotek, 7(1), 48–57.

Maryam, Kusmiyati, Merta, I. W., & Artayasa, I. P. (2019). Pengaruh Model Pembelajaran Inkuiri Terhadap Keterampilan Berpikir Kritis Siswa Kelas Xi Mia Man 2 Mataram. J. Pijar MIPA, 14(3), 154–161.

Norhasanah, Hasan, M., & Zaini, M. (2019). Memperbaiki Keterampil-an Berpikir Kritis Siswa SMA melalui Pembelajaran Biologi Berbasis Inkuiri pada Konsep Animalia. Seminar Nasional Pendidikan Program Studi Pendidikan Fisika FKIP ULM, 232–237.

Permana, A. T. A., Degeng, I. N. S., & Sihkabuden. (2018). Pengembangan Paket Pem-belajaran Berbasis Inkuiri pada Mata Pelajaran Biologi Kelas X. Jurnal Pendidikan: Teori, Penelitian, Dan Pengembangan, 3(8), 1051–1055. http://journal. um.ac.id/index.php/jptpp/article/view/11462/5423

Sanjaya, W. (2006). Strategi Pembelajaran Berorientasi Standar Proses Pendidikan. Kencana.

Sugiyono. (2012). Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D. Alfabeta.

Tenggarudin. (2016). Strategi Pelatihan Guru dan Siswa Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) Terintegrasi Lesson Study untuk Melatihkan Kemampuan Berpikir Kritis pada Pembelajaran Biologi. Procee-ding Biology Education Conference, 13(1), 381–387.

Usdalifat, S., Ramadhan, A., & Suleman, S. M. (2010). Pengaruh Model Pembelajaran Inkuiri Terhadap Proses Siswa pada Mata Pelajaran IPA Biologi Kelas VII SMP Negeri 19 Palu. Jurnal Sains Dan Teknologi Tadulako, 5(3), 1–10.

Wahyuaji, N. R., & Suparman. (2018). Deskripsi Kebutuhan Media Pembelajaran E-Learning

Published
2021-02-09

Most read articles by the same author(s)